Skip to main content

Asia

Resor mewah kami di Singapura

Jelajahi resor kami di Singapura

Kota metropolis super modern di tengah rindangnya pepohonan tropis, Singapura adalah tempat yang benar-benar menakjubkan. Di negara kepulauan unik ini, perbelanjaan mewah dan spa rooftop berpadu dengan keindahan alam dan warisan bersejarah. Baik Anda berkunjung ke Singapura untuk bisnis atau rekreasi, jadikan kunjungan Anda berkesan di resor ALL.

Singapura

Tentang Singapura

Singapura adalah negara dengan wilayah yang kecil tetapi memiliki reputasi besar di kancah global. Selain menjadi pusat bisnis dan pusat keuangan terkemuka dunia, kombinasi unik dari resor pantai, taman bermain, kasino, tempat bersantap mewah, serta taman nasional Singapura juga merupakan daya tarik untuk mengundang jutaan turis setiap tahunnya.

Pertanyaan Umum

Singapura adalah salah satu pusat perjalanan unggulan dunia, sering dianggap sebagai pintu gerbang ke Asia. Tak hanya menjadi salah satu bandara tersibuk di dunia, Bandara Changi juga secara konsisten terpilih sebagai bandara terbaik di dunia menurut para penumpang dan profesional.

Singapura juga memiliki pelabuhan tersibuk kedua di dunia. Selain itu, tersedia juga jalur darat dan kereta yang menghubungkan ke Malaysia.

Untuk berkeliling kota, sistem transportasi umum Singapura adalah yang terbaik. Jalur Mass Rapid Transit (MRT), kereta modern, yang terkenal menawarkan jangkauan luas dan tanpa hambatan.

Cakrawala Singapura sungguh luar biasa, nuansa super modern terlihat dari siluet gedung-gedung kota. Salah satu yang paling terkenal adalah resor Marina Bay Sands, dengan sky bridge yang menarik perhatian.

Singapura dikenal sebagai salah satu destinasi belanja terbaik di dunia, dengan kawasan Orchard Road yang dipenuhi berbagai toko pusat perbelanjaan. Ditambah dengan kasino yang semarak, Singapura memiliki banyak hal untuk kemewahan, pesona, dan kesenangan.

Namun ada sisi lain yang dimiliki Singapura, perpaduan luar biasa antara modern dan tradisional, antara kemajuan teknologi masa kini dan keindahan alamnya. Perpaduan gaya arsitektur unik yang terlihat di Chinatown menawarkan kilasan menarik tentang sejarah Singapura, kawasan ini adalah tempat berdirinya Sri Mariamman Temple, kuil Hindu tertua di Singapura.

Dikenal juga dengan "city in nature", Singapura adalah salah satu perkotaan paling hijau di dunia, dengan beragam kebun dan taman yang asri. Yang paling terkenal di antaranya adalah Botanic Gardens, yang masuk ke dalam daftar situs Warisan Dunia UNESCO. Selain itu, ada banyak satwa yang dapat dilihat di Singapore Zoo, River Wonders, dan Night Safari pertama di dunia.

Pengunjung terkadang lupa bahwa Singapura tidak hanya terdiri dari satu pulau saja - Singapura terdiri dari 64 pulau lepas pantai di sekeliling kota utama. Termasuk resor pulau Sentosa yang populer dan surga alami seperti Pulau Ubin dan Sisters’ Islands.

Hidangan Singapura menunjukkan identitas keragaman budaya yang dimilikinya, memadukan berbagai cita rasa dan bahan. 

Gerai dan pujasera populer di kota ini menawarkan banyak pilihan dari budaya kuliner yang kaya. Hidangan khas favorit seperti sup ikan, kepiting pedas, dan nasi padang, dapat dengan mudah ditemukan bersamaan dengan pilihan hidangan internasional dari seluruh dunia.

Terlepas dari itu semua, Singapura juga sangat terkenal dengan santapan mewahnya. Dengan setidaknya 49 restoran berbintang Michelin, kota ini adalah impian para pencinta kuliner.

Jika Anda menginginkan tempat yang tenang di jantung kota, Sofitel Singapore City Centre adalah jawabannya. Memiliki dekorasi mewah dan kolam renang infinity dengan pemandangan cakrawala kota yang menakjubkan.

Swissôtel Merchant Court juga berlokasi di tempat yang strategis, dekat dari stasiun kereta, bar dan restoran di sekitar Clarke Quay, serta memiliki spa yang luar biasa dan kolam renang luar-ruang yang luas.

Terletak di pulau Sentosa, Sofitel Singapore Sentosa merupakan resor pantai mewah dengan pemandangan mengagumkan dan desain ruangan yang luar biasa.

Singapura memiliki iklim hutan hujan tropis dengan musim yang tidak berubah. Suhu di sini relatif tinggi (biasanya antara 25 dan 30°C) sepanjang tahun, begitu juga dengan kelembapannya. Perubahan musiman yang terjadi secara signifikan adalah curah hujan, udara terasa lebih lembap antara bulan November dan Februari.

Jelajahi destinasi lainnya